Seafood Express Palembang Trade Center (PTC) - Tempat Nongkrong di Palembang

Kali ini saya akan bahas salah satu tempat makan seafood di Palembang. Tempat yang saya kunjungi bernama seafood express.
Saat itu saya dan teman - teman berkunjung tepat ketika jam makan siang (yang rada telat), sekitar jam setengah 2 siang.
Restoran ini memiliki 2 bagian restoran. 1 bagian menyatu dengan gedung utama PTC, dan bagian kedua terpisah dengan PTC atau boleh dibilang berada tepat didepan bangunan PTC.

Seafood Express PTC yang cozy dimalam hari



Ketika siang hari, menurut saya lebih asik jika makan didalam bangunan PTC karena lebih adem dan suasananya lebih nyaman (bagi yang tidak merokok), karena bangunan yang terpisah dengan PTC terlihat cukup panas apalagi jika cuaca Palembang sedang panas - panasnya.
Seafood Express PTC dari luar


Suasana Restoran
Menurut saya, suasa restoran Seafood Express PTC termasuk kedalam restoran yang apik dalam menata interior. Suasana kayunya menguatkan kesan tradisional yang identik dengan hidangan laut indonesia. Namun menurut saya, kesan laut nya masih perlu ditingkatkan lagi, suasana restoran malah terkesan seperti kedai kopi yang cocok sebagai tempat nongkrong lama bila dibandingkan dengan restoran seafood. Mungkin hal ini disengaja oleh pemiliknya agar orang betah makan disana.
Berdasarkan penilaian subjektif saya, saya memberikan nilai 7 dari 10 untuk desain interior dan susana restoran


Makanan & Minuman
Restoran ini menyajikan masakan seafood yang bervarias serta beberapa makanan porsian yang menurut saya cukup menarik seperti nasi goreng, dan ifumie, dan makanan sejenis lainnya.
Harga yang diberikan oleh restoran ini cukup terjangkau untuk restoran seafood dikelasnya, tidak terlalu mahal dan tidak terlalu murah. porsi yang diberikan pun cukup untuk dimakan beramai - ramai. Saya kebetulan datang ber - 6 dan  setiap jenis makanan dapat dinikmati oleh semua teman saya.

Daftar Menu Seafood Express PTC

Namun ada beberapa hal yang menurut saya perlu diperbaiki oleh restoran ini, pertama yaitu tentang ketersediaan menu, ketika saya memesan makanan, udang, kerang dara, serta kangkung telah habis, padahal menu - menu tersebut seharusnya adalah menu primadona yang sering sekali dipesan oleh orang , sehingga seharusnya pemilik restoran dapat menyediakan stok makanan tersebut lebih banyak.
Lalu, yang kedua adalah masalah rasa, menurut saya rasa dari masakannya masih perlu dikembangkan lagi.
berikut adalah menu masakan yang kami pesan:
rasa sapi lada hitamnya biasa saja, tidak ada yang spesial dari masakan adaptasi western food ini.
rasa cumi goreng telur asinnya cukup gurih, namun teman - teman saya mengatakan bahwa bumbunya terlalu asin (namanya juga telur asin :D)
rasa kerang hijau saus tiramnya sungguh hambar.sausnya tidak terserap merata kedalam kerang, bahkan menurut saya sausnya pun juga ikut hambar.
cumi rica - rica nya memiliki rasa yang kurang kuat, saya tidak mengerti mengapa rasanya kurang, apakah restoran ini memang sengaja meminimalisir MSG dan garam di bumbunya demi alasan kesehatan?
terong crispy menurut saya adalah masakan yang paling ok diantara menu masakan lain yang kami pesan, Rasanya gurih dan benar benar menggoda kami untuk selalu menyomot makanan yang satu ini :D
Oh iya, untuk es kelapa utuh, saran saya mintalah agar pelayannya mengurangi jumlah es batu yang dimasukkan ke dalam kelapa, ketika saya pesan es kelapa utuh, es batu yang ada didalam kelapa sangta banyak, mungkin hampir setengah dari buah kelapa itu sendiri :(

Secara keseluruhan, jika anda ingin nongkrong lama di suatu restoran, restoran ini cocok dimasukkan ke dalam list tempat nongkrong anda, karena sungguh, suasana restoran ini sungguh ciamik. apalagi di bangunan depan PTC yang sengaja dibuat untuk menikmati udara bebas dikala malam, dengan catatan jangan terlalu berharap dengan rasa makanannya.



Share this:

ABOUT THE AUTHOR

Hello, this blog was originated for sharing and keeping all my finding about IT, Cities I traveled, and other, in line with my life motto "Make yourself usefull". BTW, Sorry for my English :)

0 komentar:

Posting Komentar