Cara ke Cikampek dari Jakarta, Atau Cara dari Jakarta ke Cikampek

Sebenarnya banyak cara untuk pergi dari Jakarta ke Cikampek atau sebaliknya,
Karena Cikampek merupakan daerah yang dilewati jalur Pantura, sehingga tak heran banyak pula alat transportasi yang melintasi kawasan tersebut.
Sebenarnya, jika ingin ke cikampek, kita dapat menumpang transportasi dari jakarta ke karawang, jakarta purwakarta, atau kota2 kecil lainnya di sekitar Cikampek karena alat transportasi umum disana yang menghubungkan antar kota-kota kecil juga sudah bagus.

dari https://dhievhiea.files.wordpress.com
Berikut adalah alat transportasi yang bisa digunakan:



Jakarta - Cikampek
1. Naik kereta dari stasiun jakarta kota (kota tua) , ambil kereta jurusan purwakarta, hanya ada pagi dan sore.
jadwal kereta Jakarta - Cikampek dari http://i59.tinypic.com/w1spye.png
2. Naik bis dari Terminal Kampung Rambutan, naik bus jurusan Cikampek / Purwakarta, pastikan bahwa bis turun di terminal Klari / Cikopo.


Cikampek - Jakarta
1. Naik kereta, dengan jadwal yang telah ada di atas dari stasiun Cikampek
2. Naik Bis dari terminal cikopo / klari, cari jurusan sesuai dengan kebutuhan anda, Saya sering naik jurusan kebun jeruk (jika ingin turun di Slipi) , atau jurusan Lebak Bulus.


Sementara, cara ke Pupuk Kujang dari Jakarta , atau cara ke Jakarta dari Pupuk Kujang adalah sebagai berikut:.
Jakarta - Pupuk Kujang
Jika naik kereta
1. Naik kereta sesuai dengan jadwal diatas, lalu turun di stasiun Cikampek.
2. Cari angkot jurusan karawang, biasanya ada di bawah jembatan pasar cikampek. lalu turun di depan pintu gerbang Pupuk Kujang (Biaya sekitar 5 - 7 ribu, jika anda ketahuan sebagai karyawan Kujang, biasanya harganya akan sedikit lebih mahal)
3. Naik ojek yang biasa mangkal di depan pintu gerbang Pupuk Kujang untuk masuk ke dalam kawasan Pupuk Kujang. Jika masuk ke dalam wisma kujang, tariffnya ada di kisaran 10 ribu rupiah.

Jika naik Bis.
1. Naik bis sesuai dengan penjelasan diatas, dan turun di Klari / Cikopo.
2. Jika turun di Klari, silakan cari angkot yang ke arah Cikampek, kira2 anda akan menghabiskan waktu sekitar setengah jam hingga sampai pintu gerbang Pupuk Kujang, lalu turunlah. Biaya sekitar 10 ribu. lalu lanjutkan dengan naik ojek yang biasa mangkal di depan pintu gerbang Pupuk Kujang
3. Jika turun di Cikopo, silakan cari angkot jurusan pasar cikampek, lalu setelah sampai didekat bawah jembatan layang, segera turun dan cari angkot yang mengarah ke karawang.(jika dari arah pasar, angkotnya ada di jalan yang belok ke kiri, tepat di simpangan jembatan layang) lalu turun didepan gerbang Pupuk Kujang, dan masuk ke dalam menggunakan ojek.


Sekian sedikit informasi dari saya, semoga membantu.

Share this:

ABOUT THE AUTHOR

Hello, this blog was originated for sharing and keeping all my finding about IT, Cities I traveled, and other, in line with my life motto "Make yourself usefull". BTW, Sorry for my English :)

9 komentar:

  1. I like your post.
    We have posted a good data on your site, it is very usefully for you Rojgar Result visit here.

    BalasHapus
  2. Penumpang di simang jomin arh rambutan banyak bus nya ga ada nih!
    Gmna??

    BalasHapus
  3. Kalau saya naik dari terminal Kalideres,,Bus apa yg ke Cikampek..??

    BalasHapus
  4. Kalo untuk besok masih ada ga bus jurusan ke Cikampek,??

    BalasHapus
  5. Klo dari cikopo bus terakhir ke jakarta jam berapa ya?

    BalasHapus
  6. Kalau ke Cikopo dari Depok ke terminal apa

    BalasHapus
  7. Dari kopo ke kampung rambutan bus jam brp ad

    BalasHapus
  8. Bus dari kopo ke kampung rambutan adanya jam brp

    BalasHapus